TOP MANAGEMENT

By Unknown - Desember 01, 2016

Hai kawan-kawan penghuni rangga malela!

BEM F-MIPA Unisba sedang mengadakan mengadakan perkenalan pengurus dan apa saja program kerja dan aktivitas kerja yang ada.

Untuk yang pertama ada TM alias TOP MANAGEMENT


Ketua BEM F-MIPA Unisba periode 2016-2017 adalah Dudi setiawan dengan NPM 10060314158 asli orang cianjur dan wakil ketuanya adalah Firdaus Muis dengan NPM 10060314038 asli orang pekanbaru, mereka berdua ini berasal dari prodi farmasi. Dalam posisi ini Ketua BEM F-MIPA  yang menjabat dikepengurusan BEM F-MIPA Unisba periode saat ini memiliki visi dan misi sebagai berikut :

Visi :
Bersatu menuju MIPA KLASIK (Kajian, Pelayanan, Aspirasi,    Koordinasi)    dalam mewujudkan mahasiswa paripurna.

Misi :
  • Menguatkan basis kajian keilmuwan / diluar keilmuwan yang aktual, dalam bentuk diskusi atau dialog
  • Menampung, mengkaji, dan melaksanakan aspirasi mahasiswa F-MIPA yang nantinya meningkatkan fasilitas dan kualitas
  • Memberikan pelayanan kepada mahasiswa F-MIPA dan pengabdian kepada masyarakat umum
  • Menjadi motor penggerak dalam merespon permasalahan di F-MIPA
  • Sebagai sumber media informasi bagi mahasiswa F-MIPA
  • Mewujudkan kekeluargaan dalam berorganisasi di KM F-MIPA

Nah itu dia visi dan misinya, bagaimana tanggapan kawan-kawan?

Selain itu wakil ketua pun membantu ketua umum untuk merealisasikan visi dan misi tersebut loh.



Selanjutnya kita perkenalkan Sekretaris Umum BEM F-MIPA Unisba yaitu Rina Rusinur alias “Teh Ade” dengan NPM 10060314010 yang berasal dari prodi farmasi ini tugasnya mengurusi administrasi di BEM F-MIPA, sekum kita ini juga melaksanakan beberapa aktivitas kerja, yaitu :

1. Pembuatan Organigram
            Waktu : Kondisional
            Sasaran : Umum
            Tujuan : Memperkenalkan pengurus BEM F-MIPA secara formal kepada seluruh mahasiswa F-MIPA                                

2. Konsolidasi
            Waktu : Kondisional
            Sasaran : TM IKBM F-MIPA
            Tujuan : Menyesuaikan setiap proker dan kegiatan di F-MIPA dengan seluruh IKBM F-MIPA               

3. Pembuatan Arsip Kepengurusan
            Waktu : Kondisional
            Sasaran : Pengurus BEM F-MIPA
            Tujuan: Untuk mendata seluruh pengurus BEM F-MIPA Periode 2016-2017

4. Kotak Surat MIPA
            Waktu : Kondisional
            Sasaran : Umum
            Tujuan : Mempermudah dalam menerima dan mengolah surat-surat masuk

5. Penyusunan Data Inventaris BEM
            Waktu : Kondisional
            Sasaran : -
            Tujuan : Meyusun inventari milik BEM F- MIPA

Wiiiihhhh, lumayan banyak kan tugas yang diurusi sekum kita ini.



Dan lanjut lagi pada Bendahara Umum BEM F-MIPA Unisba yaitu Rifa Fauziyah Rabbani dengan NPM 10060314103 yang berasal dari prodi farmasi yang bertugas mengurusi keuangan di BEM F-MIPA, seperti berikut ini :

1. Uang Kas
Waktu : Awal bulan Oktober 2016 dan rutin setiap rapat harian
Sasaran : Pengurus BEM F-MIPA

Tujuan : Sebagai tabungan dan untuk keperluan yang berhubungan dengan kegiatan BEM F-MIPA

  • Share:

You Might Also Like

0 komentar